55 DARI 60 WNI yang Disekap di Kamboja Berhasil Diselamatkan

- 31 Juli 2022, 08:38 WIB
Menlu Retno Marsudi
Menlu Retno Marsudi /PMJ News/


LENSA BOLSEL – Enam puluh pekerja Warga Negara Indonesia (WNI) yang disekap di Sihanoukville, Kamboja, oleh sebuah perusahaan ilegal, 55 pekerja diantaranya berhasil dibebaskan.


Kabar ini datang dari Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi yang mengatakan:


“Pada malam hari ini kami telah mendapatkan konfirmasi 55 orang WNI telah berhasil diselamatkan” kata retno pada Sabtu, 30 Juli 2022.


Tim KBRI Kamboja bekerja sama dengan Kepolisian Kamboja juga tengah berusaha membebaskan 5 WNI lainnya yang sekap perusahaan investasi ilegal.

Baca Juga: Sejarah dan Momen Apa Saja yang Terjadi di 31 Juli 2022 Sepanjang Sejarah


Menurut Retno usaha untuk pembebasan pekerja Warga Negara Indonesia berkoordinasi langsung dengan Menteri Luar Negeri Kamboja.


“Tidak lama setelah respon pertama, Menlu Kamboja menyampaikan informasi kedua bahwa tim khusus akan diterjunkan besok pagi, yang berarti hari ini” ujarnya pada hari sabtu.


“Tim KBRI juga sudah berada di Sihanoukville Guna membantu evakuasi” ditambahkan Retno.


Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan mengatakan: "Masih dalam pemeriksaan Kepolisian Sihanoukvile Kamboja. Kemungkinan besok akan digeser ke Phnom Penh," ujar Ramadhan.

Baca Juga: Waspada Penyakit Tiroid, Umumnya Mengidap pada Wanita

Halaman:

Editor: Masri Suratinoyo


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini