Menteri Sri Lanka Dipukuli Demonstran

- 15 Juli 2022, 06:16 WIB
Menteri di Sri Langka dipukuli demonstran
Menteri di Sri Langka dipukuli demonstran /Masri Suratinoyo/Twitter/@budi_1rawan


LENSA BOLSEL – Sebuah video unggahan di Twitter, berjudul: “Anggota DPR (parlimen) Sri Langka dipukuli demonstran. Mereka mengatakan anggota parlemen itu pelaku KORUP Presisi banget demonstrannya” Sri Langka semakin bergejolak para demonstran trs mencari pejabat negara”.


Video tersebut di unggah oleh akun @Budi_1rawan di Twitter, pada 11 Juli 2022, pukul 4.40 pm, didalam video tersebut, terdapat teks “Menteri Sri Langka kena belasah”


“Belasah” menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) adalah: pukul,sebat, sesah, yang berarti ditulisan video tersebut adalah “Menteri di Sri Langka Kena Pukul”.

Baca Juga: Usai Ditegur Presiden Jokowi, Mendag Zulhas: Pasti ada Pro dan Kontra


Video berdurasi 30 detik ini, telah ditonton sebanyak 64 ribu kali, diretweet sebanyak 210 kali, tweet dengan kutip;an 40 kali dan 439 like.

 
Belum ada konfirmasi kebenaran video tersebut, dari hasil penelusuran LENSA BOLSEL, dengan menggunakan metode Similar image, tidak ditemukan video atau foto yang mirip dengan video tersebut.

Baca Juga: Mengapa Perokok Masih Tetap Bisa Hidup Sehat?


Sri Langka, setelah ditinggal pergi oleh Presiden Rajapaksa, secara resmi mengumumkan keadaan darurat, pemberlakuan jam malam dilakukan tidak terbatas.


Krisis ekonomi yang mendera Sri Langka, memicu demonstrasi yang berlangsung berbulan-bulan. Puncaknya, saat demonstran menyerbu kediaman Presiden Sri langka, dan membakar rumah perdana menteri.***

Editor: Masri Suratinoyo


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

x