Indonesia-Belanda Sepakati Kerja Sama Bidang Vokasi dan Pendidikan Tinggi 

- 25 Juli 2022, 17:16 WIB
Penandatanganan kerja sama.
Penandatanganan kerja sama. /Kemendikbudristek

LENSA BOLSEL – Pemerintah dan Kerajaan Belanda melakukan pertemuan bilateral dalam menyepakati kerja sama di bidang vokasi dan pendidikan tinggi. Menteri Dikbudristek Indonesia Nadiem Makariem menerima kunjungan delegasi Belanda yang dipimpin oleh Menteri Pendidikan, Kebudayaan dan Ilmu Pengetahuan Belanda Robert Dijkgraaf di Kantor Kementerian Dikbudristek, Jakarta, 21 Juli.

Menurut Plt Dirjen Diktiristek Kemendikbudristek, Nizam, kemitraan yang dibangun untuk mengembangkan pendidikan dan penelitian.

Pengembangan penelitian ini akan berfokus pada lima topik utama, yaitu Ekonomi Hijau, Ekonomi Biru, transformasi Digital, Kesehatan dan Obat-obatan serta Pariwisata dan Pemulihan Ekonomi.

"Yang akan kita kembangkan adalah riset-riset yang menjadi interes bagi kedua negara, kalau dari Indonesia adalah fokuskan dan prioritaskan pada lima topik riset, yang pertama pada ekonomi hijau, transformasi Digital yang hari ini terjadi di seluruh Dunia, alat-alat kesehatan dan obat-obatan, pariwisata dan pemulihan ekonomi. Dan ini juga teman-teman dari belanda setuju juga dengan lima topik ini, disamping topik-topik lain yang selama ini sudah dilakukan." ujar Nizam di Jakarta, Senin, 25 Juli.

Baca Juga: Kata Kang Emil tentang Citayam Fashion Week: Biarkan Tetap Slebew Bukan Haute Couture

Sementara Nadiem menyampaikan apresiasi terhadap Menteri Pendidikan Belanda yang menekankan bahwa Indonesia adalah mitra strategis dan utama bagi Belanda dalam melakukan kerjasama dalam berbagai bidang ilmu pengetahuan. Menteri Dijkgraaf juga menyampaikan dukungan terhadap Presidensi Indonesia pada G20 dan memperkuat komitmennya terhadap pembangunan bilateral dan global pascapandemi COVID-19: ‘recover together, recover stronger’.

“Kami menyambut baik kedatangan delegasi dari Belanda dimana hasil dari pertemuan bilateral ini kiranya dapat melanjutkan kesepakatan yang telah terjalin antara Pemerintah Indonesia dengan Pemerintah Kerajaan Belanda di bidang pendidikan, kebudayaan, riset, dan teknologi,” kata Nadiem.

Pertemuan bilateral Indonesia-Belanda di bidang pendidikan tinggi dan sains dilakukan di sela-sela kunjungan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, dan Ilmu Pengetahuan Belanda, Robbert Dijkgraaf ke Indonesia bersama dengan rombongan delegasi yang terdiri dari 12 (dua belas) rektor dan ketua perguruan tinggi serta lembaga pendidikan atau ilmu pengetahuan (knowledge institutions) Belanda bertemu Mendikbudristek dan sejumlah pejabat Kemendikbudristek di bidang pendidikan tinggi dan pendidikan vokasi untuk membahas kerja sama yang telah terjalin dan berbagi pengalaman terkait kebijakan serta program prioritas Indonesia dan Belanda di bidang pendidikan.

Baca Juga: Ganjar Pranowo: Berantas Kemiskinan dengan Pendidikan Gratis

Halaman:

Editor: Rahmat Putra Kadullah

Sumber: Kemdikbud


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x