Introvert, Ketahui ini Untuk Menjadi Teman yang Bersifat Introvert

- 31 Juli 2022, 12:42 WIB
Ilustrasi Introvert. Orang memiliki sifat introvert akan merasa nyaman dengan kesendiriannya dan risih akan keramaian.
Ilustrasi Introvert. Orang memiliki sifat introvert akan merasa nyaman dengan kesendiriannya dan risih akan keramaian. /Info Bae

LENSA BOLSEL - Setiap orang itu berbeda, bukan cuma soal fisik, tetapi juga kepribadiannya. Orang yang kembar juga kadang memiliki kepribadian yang sangat berbeda. Membahas tenang sifat kepribadian setiap orang, pengelompokan kepribadian tiap orang menjadi dua jenis yaitu kepribadian ekstrovert dan introvert.

Introvert adalah orang yang lebih suka menghabiskan waktu sendirian atau bersama satu dan dua orang teman terdekat mereka dibandingkan berada dalam keramaian. Introvert juga seringkali disamakan dengan pemalu.

Orang memiliki sifat introvert akan merasa nyaman dengan kesendiriannya dan risih akan keramaian. Akan sangat sulit untuk akrab dengan mereka yang introvert karna cenderung dengan sifat pasifnya.

Baca Juga: Atletico Madrid Menang Tipis 1-0 Atas Manchester United, Fred Diusir Wasit

Introvert terutama tipe restrained introvert bukanlah tipe yang mudah didekati. Mereka tidak mudah percaya pada orang lain, dan untuk itu kamu harus lebih sering menghabiskan waktu dengannya.

Salah satu hal tersulit saat berbicara dengan seorang introvert adalah, tidak pernah bisa menebak apa yang ada dipikirannya. Wajah mereka cenderung datar, sehingga sulit untuk menebaknya. Membuat seorang introvert banyak bicara itu susah-susah gampang, apalagi kalau baru berkenalan dengannya.

Mayoritas introvert adalah tipe orang yang tertutup, dan sikapnya akan sangat tertutup pada orang yang baru pertama kali ditemuinya.

Tidak peduli sependiam apa seorang introvert, mereka akan selalu jadi lebih bersemangat saat membahas topik yang disukainya.

Introvert pada dasarnya bukan orang yang suka gosip, dan tidak menyukai orang-orang yang suka bergosip.

Halaman:

Editor: Pratama Yudistira Lensun


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x